jUDUL: Apache ASP pki PERL (not using chilliAsp, sunOne ASP)
(Maj PCPlus 62/III/2002 - rubrik plusInternet : Portal)
Module Perl yang bernama Apache:ASP, dapat didownload dengan gratis melalui http://www.cpan.org/authors/id/C/CH/CHAMAS (versi Linux). Setelah Anda berhasil me-download file Apache-ASP-2.25.tar.gz, maka Apache::ASP akan sangat dengan mudah di-install dengan program make atau nmake melalui perintah di bawah ini. Namun terlebih dahulu, ekstrak-lah file Apache-ASP-2.25.tar.gz ke $PERLLIB/site/Apache. Kemudian lakukan perintah di bawah ini untuk melakukan instalasi module :
> perl Makefile.PL
> make
> make test
> make install
Setelah selesai, beberapa konfigurasi pada Apache harus Anda rubah dan atur sesuai dengan petunjuk yang disertakan dalam file readme. Agar Apache:ASP dapat berjalan sesuai dengan dengan semestinya.
Bagi yang menginginkan melakukan uji coba melalui web server Apache versi Windows, terlebih dahulu Anda harus menginstalasi ActiveState ActivePerl untuk mendukung module yang ditulis dalam bahasa Perl. Instalasi module Apache:ASP dapat dilakukan melalui program PPM yang terdapat pada ActivePerl dengan cara :
C:\Perl\bin>ppm set repository ASP http://theoryx5.uwinnipeg.ca/ppmpackages/
Perintah di atas untuk mengatur lokasi pengambilan module yang dimaksud. Module Apache:ASP terdapat pada alamat http://theoryx5.uwinnipeg.ca/ppmpackages/
C:\Perl\bin>ppm install Apache-ASP
Perintah di atas untuk melakukan instalasi module tertentu. Module yang di-install adalah Apache-ASP.ppd (ekstension ppd tidak perlu ditulis dalam instalasi)
Pada saat menjalankan ppm, dibutuhkan koneksi ke internet. Jika setting internet pada komputer Anda sudah diatur otomatis dial, jangan terkejut jika modem tiba-tiba berbunyi. Namun jika koneksi internet belum diatur otomatis dial, Anda harus melakukan koneksi terlebih dahulu. Setelah selesai, konfigurasi Apache juga harus Anda rubah dan diatur sesuai dengan file readme yang disertakan dalam paket instalasi. Konfigurasi ini dilakukan agar Apache:ASP dapat digunakan melalui Apache.
Dengan begitu, tidak ada alasan lagi bagi programmer ASP untuk tidak membuat aplikasinya menjadi teknologi murah yang bisa dijual kepada siapa saja. Semua yang diberikan dari internet, telah memudahkan kesulitan programmer ASP untuk tetap berkreasi tanpa diributkan dengan masalah dana dan hak cipta.
** PENGANTAR::
Bagi programmer web yang telah terbiasa dengan bahasa ASP (Active Server Pages), kini tidak perlu bingung mencari web server yang murah untuk aplikasinya. Selama ini, untuk bisa menjalankan aplikasi web-nya di Internet, para programmer ASP hanya bisa menjalankan aplikasinya melalui web server IIS (Internet Information System) yang berbasis Windows. Mereka tidak mempunyai alternatif lain untuk hosting ke web server yang bukan berbasis Windows. Karena memang IIS diciptakan untuk satu sistem operasi saja. Padahal biaya sewa untuk web server dengan sistem operasi Windows jauh lebih mahal dibandingkan web server dengan sistem operasi Linux. Sehingga untuk membuat aplikasi web yang berjalan di Internet, programmer ASP akan mengeluarkan biaya yang lebih banyak dibandingkan dengan programmer web dengan bahasa Perl atau PHP. Dengan pembiayaan yang lebih tinggi, mereka akan kehilangan banyak kesempatan dalam hal komersial.
Untuk menjalankan Perl maupun PHP melalui web server yang didukung oleh Linux, bukanlah hal yang asing bagi programmer web. Terlebih, developer keduanya memang telah memberikan dukungan terhadap server Apache, agar dapat berjalan di atasnya. Karena hal tersebut, banyak programmer kemudian beralih ke bahasa lain yang didukung oleh sistem operasi Linux untuk memecahkan permasalahan tingginya biaya pembuatan aplikasi web. Padahal kemungkinan besar mereka telah menguasai banyak kelebihan yang ada dalam ASP. Namun jika Anda belum sempat beralih ke bahasa lain, Anda bisa mencari tambahan module Perl yang memungkinkan ASP dapat dioperasikan melalui web server yang bukan produk Microsoft. Dengan module tambahan tersebut, ASP dapat dimanipulasi untuk berjalan melalui web server Apache.
Web Server Apache sudah terkenal tangguh dan menguasai pangsa web server di seluruh dunia. Pada setiap instalasi Linux telah disediakan Apache sebagai pilihan utama web server. Bahkan saat ini sudah banyak pengguna sistem operasi lain yang menggunakan web server ini sebagai sarana latihan dan kepentingan bisnis. Dengan menggunakan web server yang didukung oleh Linux, Anda dapat meminimalkan pengeluaran untuk sewa server bagi aplikasi yang Anda buat dengan ASP. Anda tinggal meminta pada perusahaan web hosting untuk menambahkan module tersebut, untuk kemudian bisa digunakan oleh semua aplikasi ASP yang Anda buat.